Rabu, 08 Desember 2010

Chabib, Moch., Analisis Efektivitas Organisasi Sekretariat Daerah Propinsi Jawa Tengah, Tesis Magister Administrasi Publik, Program Pasca Sarjana, UNDIP, Semarang, 2004.

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya fenomena rendahnya Efektivitas Organisasi Sekretariat Daerah Propinsi Jawa Tengah. Secara konseptual Efektivitas adalah merupakan indikator Kepemerintahan yang baik (good governance). Fenomena inilah kemudian menarik perhatian penulis untuk mencermati dan mengembangkan cakupan penelitian dengan mengkaitkan variabel-variabel independen yang secara teoritis mempunyai hubungan.

Identifikasi fenomena awal, perumusan masalah memfokuskan pada pertanyaan (1) Apakah ada hubungan Struktur dengan Efektifitas (2) Apakah ada hubungan Iklim organisasi dengan Efektivitas (3) Apakah ada hubungan antara Kepemimpinan dengan Efektivitas (4) Apakah secara bersama ada hubungan antara Struktur, Iklim dan Kepemimpinan dengan Efektivitas. Penelitian ini bertujuan untuk (i) mengkaji dan menganalisis faktor Struktur, Iklim Organisasi, dan Kepemimpinan, di Lingkungan Sekretariat Daerah Propinsi Jawa Tengah (ii) menganalisis variabel-variabel terkait efektivitas. Rancangan sampling dengan Purposive sampling, Analisis Korelasional untuk hubungan tunggal dengan Rank Kendall’s dan korelasi ganda dengan konkordasi Kendall’s W.

pesan dokumen lengkap 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar